Lingkungan UHO Diterpa Gas Air Mata, HMI Cabang Kendari Kecam Tindakan Aparat Kepolisian

oleh -687 Dilihat
oleh
Ketgam : Sekum HMI Cabang Kendari, Muhamad Iqbal Suala.

Nilkaz.com, KendariHimpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kendari, Mengecam tindakan Aparat Kepolisian yang melakukan penembakan gas air mata di depan Kampus Universitas Haluoleo (UHO).

Diketahui sebelumnya, Aparat Kepolisian melakukan pengamanan unjuk rasa, di Pertigaan Kampus UHO. Masyarakat Muna melakukan demonstrasi karena atas dasar penghinaan suku yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab melalui media sosial.

Akan tetapi dengan pengamanan yang berlebihan sehingga menimbulkan suasana udara yang kurang sedap dihirup di lingkungan Kampus UHO karena tembakan gas air mata yang dilakukan oleh Aparat Kepolisian.

Melihat hal tersebut Sekertaris Umum (Sekum) HMI Cabang Kendari, Muhamad Iqbal Suala mengatakan bahwa dirinya mengecam tindakan Aparat Kepolisian tersebut, karena melakukan tindakan yang semena-mena menembakan gas air mata di depan kampus UHO.

“Saya sangat mengecam tindakan Kepolisian yang terlalu berlebihan melakukan pengamanan unjuk rasa hari ini, sampai menembakan gas air mata dilingkungan kampus yang tidak ada sangkut pautnya dengan aksi yang sedang berlangsung, ” ucapnya, Senin (12/6/2023).

“Ditambah lagi mereka salah sasaran juga karna menembaki lapangan dan gedung perkuliahan dikampus universitas halu oleo, ” sambungnya.

Ketgam : Kepulan Gas Air Mata, di Depan Kampus UHO.

Disampaikannya juga, seharusnya Aparat Kepolisian itu melakukan pengamanan dan menertibkan para demonstran, serta mengontrol arus lalulintas agar tidak terjadi kemacetan.

“Sebenarnya kepolisian dengan segudang pengalamannya bisa melakukan langkah mitigasi potensi konflik sebelum ada terjadi bentrok, ketika ada bentrok baru menyiapkan pasukan yang fokus mengurai kumpulan masa yang terlibat bentrok, bukan melakukan tindakan memancing masa lain untuk ikut bentrok, “pungkasnya.

Reporter : Azam Barakati

Follow Berita Terkini Nilkaz.com di Google News berikut ini: klik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *